spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pimpin Upacara HUT ke-79 PGRI dan Hari Guru Nasional 2024, Pj Bupati PPU Serukan Percepatan Pendidikan Berkualitas

PPU – Pj Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Zainal Arifin, memimpin upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan Hari Guru Nasional Tahun 2024. Upacara berlangsung dengan khidmat di halaman depan Kantor Bupati PPU pada Senin (25/11/2024).

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua DPRD PPU, unsur Forkopimda, pejabat pemerintahan Kabupaten PPU. Selain itu juga para Dewan Pendidikan, para guru, pendidik, serta siswa dari berbagai sekolah di wilayah PPU.

Dalam sambutannya, Zainal membacakan pesan dari Ketua Umum Pengurus Besar PGRI. Ia mengapresiasi kepada Pemerintah RI atas penetapan 25 November sebagai Hari Guru Nasional.

“PGRI menaruh harapan besar kepada pemerintahan baru untuk mempercepat peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia,” katanya.

Upacara ini menjadi momentum penting untuk mengingat peran besar guru dalam membangun masa depan generasi bangsa sekaligus menguatkan komitmen bersama demi mewujudkan pendidikan yang berkualitas.

Ia menegaskan pentingnya perhatian serius terhadap guru sebagai aktor utama dalam pendidikan. Hal ini mencakup peningkatan kesejahteraan, kompetensi, serta perlindungan hukum bagi para guru.

“Maraknya kasus guru yang mengalami kekerasan, dilaporkan, bahkan diproses hukum menunjukkan lemahnya perlindungan terhadap mereka dalam menjalankan profesi mendidik anak bangsa,” tutup Zainal. (ADV/DiskominfoPPU/SBK)

16.4k Pengikut
Mengikuti