spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

“Harumkan Kaltim,” Rudy-Seno Gaungkan Semangat Perubahan

SAMARINDA – Puluhan ribu warga Kota Samarinda dan berbagai tokoh penting menghadiri Kampanye Akbar yang digelar hari ini (23/11/2024) untuk menyampaikan dukungan menjelang Pilkada Serentak pada 27 November mendatang.

Acara bertajuk konser “Harumkan Kaltim” ini dihadiri sejumlah tokoh nasional dan daerah dari berbagai partai politik. Di antaranya, Sekjen Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Aboe Bakar Al-Habsyi dan Calon Wali Kota Samarinda, Andi Harun, yang juga bertindak sebagai juru kampanye.

Tokoh penting lainnya yang hadir termasuk Ketua DPW PKB Syafruddin dan anggota DPR RI sekaligus Ketua Komisi 10, Hetifah Sjaifudian, yang dikenal sebagai “Ibu Beasiswa Kalimantan Timur.”

Dalam pidatonya, Rudy menekankan pentingnya partisipasi seluruh masyarakat Kalimantan Timur dalam Pilkada Serentak pada 27 November mendatang.

“Mari kita jadikan tanggal 27 November sebagai momen penting untuk menentukan masa depan Kalimantan Timur. Hari itu akan menjadi hari libur nasional, sehingga kita semua wajib datang ke TPS untuk menggunakan hak pilih,” ujar Rudy dengan penuh semangat.

Rudy juga optimistis bahwa pasangan dirinya bersama Seno Aji, yang dikenal dengan slogan Gratispol, akan meraih kemenangan dengan dukungan masyarakat.

“Bismillah, saya yakin dengan doa dan partisipasi seluruh masyarakat Kalimantan Timur, insya Allah kita akan memenangkan pertarungan ini dengan perolehan suara di atas 58%,” tambahnya.

Ia mengingatkan bahwa masa tenang akan berlangsung mulai 24 hingga 26 November, di mana tidak diperbolehkan ada aktivitas kampanye. Rudy mengimbau semua pihak, termasuk partai politik, tokoh masyarakat, pemuda, perempuan, dan adat, untuk menjaga situasi tetap kondusif menjelang hari pencoblosan.

Dalam kampanye tersebut, Rudy juga menggarisbawahi beberapa program unggulan yang diusungnya bersama Seno Aji, seperti Just Poll dan aplikasi Sakti, yang dirancang untuk memberikan akses mudah bagi masyarakat Kalimantan Timur di berbagai sektor.

“Kami memilih untuk fokus di Kota Samarinda dan Ibu Kota Nusantara sebagai daerah dengan penduduk terpadat, demi mendulang suara maksimal. Insya Allah, dengan kerja keras dan dukungan dari semua pihak, kita akan sukses membawa perubahan yang dibutuhkan masyarakat,” pungkas Rudy.

Kampanye Akbar ini juga dimeriahkan oleh penampilan penyanyi Charly Van Houten, Restu, DJ Yasmin, serta dai kondang Gus Miftah. (Han)

Penulis: Hanafi
Editor: Nicha

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti