spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

RSUD Bontang Berikan ProSehat Gerak Fisik bagi Pengunjung dan Pasien Rumah Sakit

BONTANG – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Taman Husada Kota Bontang melalui Promosi Kesehatan (ProSehat) RSUD yang dilaksanakan pada Rabu (20/11/2024) di lantai 3 ruang tunggu gedung Bengkuring.

Dalam promosi kesehatan, Dokter Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi Medik, dr Rahmawaty Dian Sri Utami, Sp.KFR memberikan materi dalam rangka Hari Kesehatan Nasional dengan tema Gerak Bersama, Sehat Bersama.

Dr Rahmawaty menjelaskan bagaimana pentingnya kesehatan dengan cara berolahraga dan ada pula gerakan olahraga bagi pasien secara khusus.

Ia mengatakan ada beberapa aktivitas  seperti aktivitas fisik secara baik dan teratur. Upayakan lebih banyak berjalan kaki, upayakan selalu bergerak dan beraktivitas fisik dengan intensitas sedang dapat memberikan manfaat kesehatan.

Selanjutnya, dr Rahmawaty mengatakan olahraga merupakan aktivitas fisik yang dapat meningkatkan atau memelihara kebugaran dan kesehatan, dilakukan secara terstruktur, terencana dan berulang.

“Olahraga memiliki tujuan tertentu seperti meningkatkan kekuatan otot, menurunkan berat badan dan rekreasi,” kata dr Rahmawaty saat ProSehat, Rabu (20/11/2024).

Lebih lanjut, dibeberkan bahwa  ada rumusan dalam melakukan olahraga seperti 2 sampai 3 kali seminggu untuk non atlet dengan 20-60 menit hingga  jenis latihan olahraga.

“Tipe olahraga yang dianjurkan seperti jenis latihan aerobik, penguatan, fleksibilitas dan keseimbangan,” ungkapnya.

Ia pun mengimbau kepada masyarakat agar melakukan aktivitas fisik secara teratur atau olahraga yang rutin yang telah dicontohkan kepada pasien. “Ayo kita gerak bersama agar sehat bersama,” terangnya. (adv/yah)

Penulis: Yahya Yabo
Editor : Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti