spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

iB BCA Syariah Tawarkan Investasi Emas Mudah dan Menguntungkan

BALIKPAPAN – Kemudahan investasi terus dilakukan oleh Bank Central Asia (BCA) Syariah, salah satunya memberikan kemudahan dalam berinvestasi logam mulia emas. Yakni dengan menjalin kerja sama dengan ANTAM untuk nasabahnya.

Proses pendaftaran yang ditawarkan pun sangat praktis. Dengan bermodalkan dokumen KTP dan pengajuan pembiayaan melalui aplikasi mbanking BSya, nasabah sudah bisa memulai investasi emas.

Direktur BCA Syariah, Pranata, menjelaskan bahwa tren harga emas terus meningkat. Terutama dalam lima tahun terakhir ini, menunjukkan kenaikan signifikan hingga 98,57 persen.

“Ini tren positif dan sangat menguntungkan untuk investasi jangka panjang,” ungkap Pranata, Sabtu (9/11/2024).

Pranata menambahkan bahwa emas adalah aset yang aman dan nilainya stabil meskipun terjadi krisis ekonomi. Selain itu, emas memiliki likuiditas tinggi, mudah diuangkan saat dibutuhkan.

“Kalau kita lihat di toko-toko emas, seringkali masyarakat menjual perhiasan seperti gelang, kalung, atau cincin saat membutuhkan dana cepat,” paparnya.

Menurutnya, cara ini terbukti efektif untuk kebutuhan mendesak. Ia optimis pemerintah akan terus memperkuat ekonomi, dan BCA Syariah akan mendukung masyarakat dalam berinvestasi secara aman dan sesuai syariat Islam.

“Kami di BCA Syariah yakin bahwa pembiayaan emas akan terus berkembang,” tegasnya.

Pranata juga menyebutkan bahwa investasi Emas iB BCA Syariah kini menjadi favorit di kalangan milenial. Bahkan mendominasi dibanding kelompok usia lainnya. Yakni berdasarkan data, 84 persen nasabah berusia produktif 24-55 tahun. Sedangkan 75 tahun ke atas hanya 0,03 persen, usia 40-55 tahun 34,13 persen, usia 24-39 tahun 50,77 persen, dan usia 11-23 tahun 11,24 persen.

Melihat data tersebut, Pranata mengajak masyarakat Kalimantan Timur untuk ikut berinvestasi emas melalui iB BCA Syariah.

“Mayoritas nasabah kami berasal dari Jakarta dan Jawa Timur. Harapan saya, masyarakat Kaltim juga bisa merasakan manfaat investasi ini yang sangat menjanjikan di masa depan,” tutupnya.

Penulis : Muhammad Rafi’i

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti