spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Sinergi dengan Program Prabowo, Kaltim Kembangkan Sentra Sayur di Lahan TPA Bujangga

TANJUNG REDEB – Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim, Akmal Malik, mengajak seluruh masyarakat Kaltim untuk mendukung program ketahanan pangan yang terus didorong oleh Presiden Prabowo.

Pembangunan sentra hortikultura dan sayur-sayuran di Tanjung Redeb, Kabupaten Berau, menjadi salah satu langkah nyata dalam mendukung ketahanan pangan sekaligus menekan laju inflasi di daerah.

“Menurut saya, ini adalah kolaborasi yang sangat baik dengan program ketahanan pangan nasional yang dikampanyekan Presiden Prabowo. Program ini sangat penting dan harus kita dukung,” ujar Akmal Malik saat mengunjungi Kabupaten Berau pekan lalu.

Lokasi yang dipilih adalah lahan seluas 1 hektare di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah Bujangga, Tanjung Redeb. Akmal menyampaikan bahwa inisiatif ini tak hanya akan memenuhi kebutuhan pangan tetapi juga mengatasi tingginya harga sayuran yang seringkali menjadi penyebab inflasi di Berau.

“Lahan di sini ditanami sengon yang baru akan tumbuh besar lima tahun lagi, sementara kita membutuhkan komoditas jangka pendek seperti cabai dan sayur-sayuran yang sering mempengaruhi inflasi,” jelas Akmal.

Sambil menunggu sengon tumbuh besar, Akmal mengusulkan pembangunan sentra hortikultura sebagai solusi praktis. Untuk mendukung pengembangan ini, Akmal berencana mendatangkan tenaga ahli pengelolaan greenhouse dari Institut Pertanian Bogor (IPB).

“Lokasi ini akan menjadi contoh pusat pengembangan hortikultura dan sayur-sayuran. Kami serius membangun proyek ini dengan bantuan tenaga ahli,” ungkapnya.

Ia menambahkan bahwa pupuk untuk greenhouse akan diambil dari TPA Bujangga, sementara hasil panen sayur akan dipasarkan ke rumah sakit dan pasar-pasar terdekat.

“Kurang subur apa tempat pembuangan sampah ini? Ini lahan subur,” canda Akmal, menyoroti potensi TPA Bujangga sebagai lokasi produktif.

Dalam kunjungannya, Akmal didampingi oleh Kapolres, Kajari, BUMD, dan Pj Bupati Berau, Sufian Agus, yang diberi tugas sebagai koordinator pengendalian inflasi di Berau. Akmal percaya kolaborasi ini akan mendukung keberhasilan proyek ketahanan pangan dan membawa dampak positif bagi Kabupaten Berau.

Untuk proses pembangunan dan pengelolaan greenhouse, Akmal meminta agar tenaga kerja diambil dari penduduk lokal guna membangun rasa memiliki di masyarakat.

Pemerintah Provinsi juga akan memberikan bantuan berupa bibit tanaman dan menyediakan 10 unit greenhouse berukuran 8×15 meter.

“Kita tugaskan BUMD dan TPA Bujangga untuk mengelola ini. TPA Bujangga akan menjadi multifungsi ke depan,” tutup Akmal. (diskominfokaltim/adv)

Dok: adpimprov
Editor: Agus S

16.4k Pengikut
Mengikuti