BONTANG – Pemkot Bontang membuka lowongan CASN (Calon Aparatur Sipil Negara). Jumlah formasi CASN yang dibuka untuk Tahun 2021 ini sebanyak 381 lowongan.
Rinciannya, 123 formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), 159 formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) guru, dan 99 formasi PPPK non guru. Lowongan dibuka mulai jenjang pendidikan SMA/SMK, hingga Strata 1 (S1).
Untuk CPNS, pemkot membuka 48 formasi tenaga kesehatan (nakes). Meliputi dokter, asisten apoteker, bidan, perawat, dan radiographer. Kemudian 75 formasi tenaga teknis, yang didalamnya terdapat 3 kuota untuk penyandang disabiitas. Meliputi medik veteriner, pengawas lingkungan hidup, pengelola keuangan, pengawas telekomunikasi, dan pengawas tata ruang.
Berikutnya untuk PPPK guru, pemkot membuka formasi untuk 20 guru Pendidikan Agama Islam (PAI), 4 guru agama Kristen, 3 guru Bahasa Indonesia, 32 guru kelas, 18 guru penjasorkes (pendidikan jasmani, olahraga, dan kesehatan), serta 8 guru TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi).
Terakhir untuk PPPK non-guru, dibuka 66 formasi tenaga kesehatan. Meliputi dokter spesialis, anastesi, apoteker, dan bidan. Lalu 33 formasi tenaga teknis. Meliputi administrator kependudukan, ketahanan pangan, pustakawan, dan pembina penata ruang. Dari 99 lowongan PPPK non-guru, ada 2 formasi yang dibuka untuk lulusan SMA/SMK. Yakni pengamat tera terbuka bagi lulusan SMA jurusan IPA, dan penguji kendaraan bermotor untuk SMK lulusan otomatif.
Pendaftaran CASN ini dibuka mulai 30 Juni-21 Juli 2021 melalui portal https://sscasn.bkn.go.id. Adapun Informasi lebih lanjut seputar penerimaan CASN 2021 di lingkungan Pemkot Bontang, masyarakat juga dapat mengakses di portal ppid.bontangkota.id. (bms/adv)