spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ribuan Pendukung Antar Rudy Masud – Seno Aji Daftar ke KPU

SAMARINDA – Ribuan masyarakat yang tergabung dalam berbagai organisasi masyarakat dan partai politik memadati Kantor KPU di Jalan Basuki Rahmad hari ini (29/8/2024). Kehadiran mereka untuk memberikan dukungan dalam acara pendaftaran H. Rudy Mas’ud dan Seno Aji sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur 2024.

Hasanudin Mas’ud, Ketua Tim Pemenangan Rudy-Seno, optimis dengan kekuatan koalisi besar yang terbentuk.

“Dengan koalisi besar, ada 44 kursi yang mendukung kita. Insya Allah, masyarakat juga akan mendukung kita,” kata Hasanudin.

Acara pendaftaran ini menunjukkan antusiasme dan dukungan yang besar dari masyarakat dan berbagai organisasi terhadap pasangan calon yang diusung oleh koalisi besar ini.

Sementara itu, Politikus Partai Golkar Nusron Wahid, turut hadir dalam acara tersebut. Nusron memberikan semangat kepada para pendukung pasangan Rudy Mas’ud dan Seno Aji.

“Hari ini kita akan mendaftarkan H. Rudy Mas’ud bersama Seno Aji sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur. Mereka adalah calon yang dipilih oleh Calon Presiden Republik Indonesia, Prabowo Gibran,” ujar Nusron.

BACA JUGA :  Wali Kota Andi Harun: Samarinda Siap Raih Adipura Tahun Ini

Ia juga menekankan pentingnya keselarasan dengan pemerintah pusat. “Kita harus satu suara dengan pemerintah pusat, karena kita adalah wilayah IKN dan tidak boleh berseberangan,” tambahnya.

Diketahui Pasangan Rudy Mas’ud – Seno Aji diusung oleh partai-partai seperti Golkar, Gerindra, PKB, NasDem, PAN, PKS, dan PPP, yang secara keseluruhan memiliki 44 kursi di DPRD Kaltim.

Penulis: Hanafi
Editor: Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.