PASER – Pasangan bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Paser, Fahmi Fadli dan Ikhwan Antasari jadi pihak yang pertama mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Paser untuk maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, Kamis (28/8/2024).
Pendaftaran yang dibuka pada hari kedua ini, dilangsungkan keduanya dengan berjalan kaki didampingi oleh para pengurus Partai Politik (Parpol) pengusung dan pendukung serta Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) dari Hotel Bumi Paser menuju KPU Kabupaten Paser.
Bakal Calon Bupati Paser, Fahmi Fadli menyatakan, pilihan pasangan ini dengan menggagas visi misi Paser Tuntas. Baginya, gagasan itu sebagai tindaklanjut dari program sebelumnya, yakni Paser MAS (Maju, Adil dan Sejahtera).
“Kami menggagas Paser Tuntas sebagai tindak lanjut program Paser MAS. Masih terdapat beberapa program sebelumnya yang belum selesai, sehingga kami fokus menyelesaikan hingga tuntas,” kata Fahmi, saat konferensi pers.
Ia menjelaskan, Paser Tuntas merupakan akronim dari Tangguh, Unggul, Transformatif, Adil dan Sejahtera. Dengan begitu, ia berharap jika kembali terpilih dapat menuntaskan program yang sudah dimulai sejak awal melalui visi misi Paser MAS.
Sementara, terhadap target kemenangan, sebagai petahana dan memiliki koalisi serta dukungan yang sangat kuat, ia meyakini perolehan suara pada Pilkada Serentak 2024 di Bumi Daya Taka mampu ia raih hingga 80 persen.
“Kami targetkan perolehan suara 80 persen,” tegasnya.
Diketahui, pasangan yang menggunakan jargon F1 (Formula One) diusung oleh empat parpol yakni Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Golongan Karya (Golkar, Partai Nasional Demokrat (NasDem) dan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).
Sementara parpol pendukung yakni Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) dan Partai Persatuan Indonesia (Perindo). Kalangan Ormas turut secara gamblang mendukung pasangan ini.
Pewarta: TB Sihombing
Editor : Nicha R