spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kirab Duplikat Bendera Merah Putih dan Teks Proklamasi dari Balikpapan ke IKN

BALIKPAPAN – Duplikat Bendera Merah Putih bersama Teks Proklamasi tiba di Kota Balikpapan, tepatnya di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan, pada Sabtu (10/8/2024) sekitar pukul 12.30 Wita. Kedatangannya menggunakan pesawat milik TNI AU.

Setibanya di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan, Duplikat Bendera Merah Putih dan Text Proklamasi yang dibawa oleh Nayla Aulita Alqubra Sinapoy dan Lili Wenda disambut oleh sejumlah pejabat Kaltim, di antaranya Pj Gubernur Kaltim, Sekda Prov, Kapolda Kaltim dan Pangdam VI/Mlw.

Pj Gubernur Kaltim, Akmal Malik mengatakan, momentum ini merupakan sejarah baru bagi Kaltim. Hal ini dikarenakan HUT ke-79 RI akan dilaksanakan di tanah Borneo, tepatnya di Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Kita harus bangga, karena ini sejarah bangsa Indonesia. Pertama kali melaksanakan HUT RI di Kaltim,” ujarnya.

Nayla Aulita Alqubra Sinapoy dan Lili Wenda pun akhirnya memasuki mobil, untuk selanjutnya membawa Duplikat Bendera Merah Putih dan Teks Proklamasi menuju IKN dengan iring-iringan mobil.

“Mereka lewat Tol Manggar, keluar Kilometer 13 dan lanjut lewat Jembatan Pulau Balang. Sesuai gladi kemarin,” jelas Akmal Malik.

BACA JUGA :  Kemenag Kaltim Lepas Kloter Pertama Embarkasi Haji Balikpapan

Penulis: Aprianto
Editor: Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img