spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Gelora, PAN, dan PDI-P Bergabung: Najirah-Aswar Siap Bertarung di Pilkada Bontang

BONTANG – Pasangan Najirah-Aswar resmi didukung tiga partai, yaitu Gelora, PAN, dan PDI-P, dengan total jumlah kursi sebanyak 6 kursi.

DPP Partai PAN resmi memberikan dukungan kepada Najirah-Aswar pada 18 Juli 2024. Begitu pula dengan PDI-P yang juga memberikan dukungan.

Muhammad Aswar saat dikonfirmasi mengatakan telah menerima rekomendasi dari Partai PAN dan PDI-P. Ia menyebutkan dukungan yang diberikan oleh kedua partai tersebut.

“PAN sudah resmi memberikan dukungan kepada Najirah-Aswar. Secara akumulasi, PDI-P memiliki tiga kursi, PAN dua kursi, dan Gelora satu kursi,” kata Aswar saat dihubungi Mediakaltim.com, Jumat (19/7/2024).

Selanjutnya, Aswar mengatakan saat ini juga masih terus mengomunikasikan tambahan dukungan dari partai lain.

“Beliau (Najirah) berterima kasih kepada partai-partai pendukung, termasuk PAN, Gelora, dan berharap partai yang belum bergabung bisa membuka komunikasi. Kami berdua yang langsung menerima rekomendasi. Untuk PDI-P sudah tidak ada masalah, tinggal menunggu surat dukungan,” kata Aswar.

Ia juga menyebutkan bahwa ke depan, hubungan antara Najirah-Aswar bukan hanya sekadar pasangan dalam prosesnya. Ia menambahkan bahwa ada kecocokan dalam pasangan Najirah-Aswar.

BACA JUGA :  Truk Besar Biang Kerusakan, Kahar Minta Tiga Perusahaan Beroperasi di Bontang Lestari Diberi Disanksi

“Kami merasa cocok, sehingga bisa bekerja maksimal. Ini bukan hanya sekadar pasangan. Untuk tag linenya, kami masih berkomunikasi dengan tim,” ungkapnya. (yah)

Penulis: Yahya Yabo
Editor: Agus S

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img