spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Alhamdulillah, Pemkab Kukar Kucurkan Beasiswa Kukar Idaman untuk 2.941 Penerima

TENGGARONG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) mulai menyalurkan pembiayaan pendidikan Beasiswa Kukar Idaman tahap pertama. Kepada ribuan pelajar dan mahasiswa asal Kukar, yang sedang menempuh pendidikan. Bahkan kini proses transfer dananya pun terus berlangsung secara bertahap.

Dikatakan Kabag Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Kabupaten (Setkab) Kukar, Dendy Irwan Fahriza, total sebanyak 2.941 warga Kukar yang dinyatakan berhak menerima Beasiswa Kukar Idaman tahap pertama ini. Terdiri dari 2.555 penerima Beasiswa Stimulan, 219 penerima Beasiswa 1.000 Guru Sarjana dan 167 penerima Beasiswa Kerjasama Tematik Tuntas.

“Itu (jumlah penerima) tahap yang pertama. Saat ini dalam proses pencairan dengan mekanisme baru dan prosesnya langsung ke rekening penerima beasiswa,” ungkap Dendy.

Angka ini melebihi target yang ditetapkan oleh Pemkab Kukar pada tahap pertama. Yakni 1.530 penerima dari 5 ribuan pendaftar. Dengan total anggaran yang dikucurkan mencapai Rp 30 miliar lebih. Pencairan pertama sekitar Rp 16 miliar dan pencairan kedua sebesar Rp 14 miliar.

Khusus Beasiswa Tematik Kerjasama hingga tuntas, memastikan penggunaan beasiswa yang tepat sasaran. Pemkab Kukar akan memberlakukan pemblokiran rekening. Rekening otomatis akan terbuka ketika ada pembiayaan perguruan tinggi yang harus dipenuhi. Maka rekening otomatis akan terbuka dan auto debet ke rekening perguruan tinggi.

BACA JUGA :  Dorong Transformasi Ekonomi, Mulai dari Hilirisasi Hingga Ciptakan Lapangan Kerja

“Auto debet ke rekening perguruan tinggi kemudian diblokir lagi, agar tepat sasaran,” lanjut Dendy.

Meski melebihi target tahap pertama, Dendy pun memastikan tetap akan membuka pendaftaran penerima Beasiswa Kukar Idaman tahap kedua. Namun khusus untuk stimulan saja dan 1.000 Guru Sarjana yang sudah menjalani proses pendidikannya.

“Karena beasiswa kerja sama tidak buka penerimaan lagi mahasiswa baru, termasuk yang Beasiswa 1.000 Guru Sarjana yang sudah pendidikan saja yang bisa mengajukan beasiswa,” tutup Dendy.

Diketahui, Program Beasiswa Kukar Idaman menjadi salah satu program dedikasi yang dikerjakan oleh Pemkab Kukar, sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kukar 2021-2026.

Ditujukan untuk mengapresiasi prestasi, minat dan bakat siswa dan mahasiswa asal Kukar untuk melanjutkan sekolah atau kuliah dengan perikatan dalam skema tematik sesuai kebutuhan pembangunan daerah. (ADV)

Penulis : Muhammad Rafi’i
Editor :  Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img