spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila, Ini Harapan Bupati Kukar untuk Gen Z

TENGGARONG – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, memimpin langsung Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila, yang jatuh pada Sabtu (1/6/2024). Berlaku sebagai inspektur upacara, di Halaman Kantor Bupati Kukar, sejumlah hal dan pesan disampaikan bagi para peserta upacara yang hadir.

Dengan tema “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045”, Edi menyebut ada makna penting yang terkandung dan harus diaplikasikan. Bagaimana Pancasila mampu menyatukan dengan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia Emas yang maju, mandiri, dan berdaulat.

“Di dalam Pancasila terkandung nilai-nilai luhur yang menjunjung tinggi nilai-nilai inklusivitas, toleransi, dan gotong royong. Keberagaman yang ada merupakan berkat yang dirajut dalam identitas nasional Bhinneka Tunggal Ika,” ucapnya.

Orang nomor satu di Kukar ini, mengajak seluruh warga dan masyarakat di Kukar untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan, kebersamaan, serta selalu pelihara gotong royong. Termasuk generasi milenial dan Gen Z yang masih melaksanakan pendidikan tingkat atas dan perguruan tinggi. Untuk tetap rajin belajar dan disiplin, sebab pemuda-pemudi merupakan penerus bangsa di masa mendatang.

BACA JUGA :  KALEIDOSKOP CAPAIAN PEMKAB KUKAR 2023 - Oktober (10)

“Generasi Z ini adalah penerus tonggak kepemimpinan yang akan merawat dan melaksanakan nilai-nilai Pancasila,” tegasnya.

Selain itu, bupati Kukar mengucapkan terima kasih kepada semua partisipasi yang telah mengikuti upacara peringatan hari lahir Pancasila. “Semoga semangat persatuan dan kesatuan di Kukar ini dengan kebhinekaannya bisa terus bersama dan terus terjaga dengan baik,” akhirnya. (adv)

Penulis : Muhammad Rafi’i

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.