spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Tekan Angka Stunting, Pemdes Liang Ulu Gelar Rembuk Stunting

TENGGARONG – Pemerintah Desa (Pemdes) Liang Ulu, Kecamatan Kota Bangun, menggelar rangkaian sosialisasi dan Rembuk Stunting, yakni upaya dalam hal pencegahan dan penanganan stunting. Dilaksanakan pada Selasa (28/5/2024) lalu, di Ruang Balai Pertemuan Umum (BPU) Desa Liang Ulu.

Sejumlah undangan turut hadir, selain Kepala Desa Liang Ulu, Mulyadi. Juga hadir perwakilan Camat Kota Bangun, Agus Sopian; Sekdes Liang Ulu, Arifin Gunawan E; Ketua BPD Liang Ulu, Fadli Rahman Hakim. Dengan menghadirkan Merlinda, narasumber Ahli Gizi Puskesmas Kota Bangun dan Johansyah yang berasal dari BKKBN Tenggarong.

Dalam kesempatannya, Kades Liang Ulu, Mulyadi, rembuk stunting dianggap sangat penting. Karena memang jadi tugas pemerintah dalam menekan angka stunting di wilayahnya masing-masing.

“Peran serta semua pihak dan para ketua RT untuk terus melakukan pendataan,” ujar Mulyadi.

Sementara Agus Sopian mengatakan, permasalahan penanganan dan pencegahan stunting harus segera dilaksanakan. Terutama dalam memberikan asupan makanan berprotein lebih, yang diberikan kepada anak-anak, dimasa pertumbuhannya.

“Makanan berprotein lebih diperhatikan dan makanan tambahan jangan lupa vitamin, serta perhatikan pertumbuhan anak-anak,” ungkap Agus Sopian.

Diketahui, Pemkab Kukar mang getol dalam hal penanganan stunting. Hal ini pun dianggap sukses, setelah pada 2023 lalu berhasil menurunkan angka stunting di Kukar sebesar 17,6 persen. Dari angka 27,4 persen. Berdasarkan data yang dihimpun dari Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bapennas) dan Badan Pusat Statistik (BPS).

“Ini capaian yang perlu kita syukuri. Pak Bupati (Edi Damansyah) selalu mengingatkan kami, supaya tetap dikawal. Jangan sampai  data ini tidak sesuai dengan keadaan dilapangan,” pungkas Sekkab Kukar, Sunggono. (adv)

Penulis : Muhammad Rafi’i

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti