PENAJAM PASER UTARA – Legislator Kabupaten Penajam Paser Utara Basuki Hartono mengharapkan pemerataan akses internet di daerah berjuluk Benuo Taka sebagai kabupaten asal Ibu Kota Nusantara (IKN) dan mitra ibu kota negara baru Indonesia itu.
Data yang tercatat di Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Penajam Paser Utara, menurut Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Penajam Paser Utara itu, di Penajam, Provinsi Kalimantan Timur, Minggu (5/5/2024), masih ada wilayah tidak terjangkau internet (blank spot).
Pemerintah Penajam Paser Utara telah mengusulkan kepada pemerintah pusat agar terdapat dukungan pembangunan menara telekomunikasi (Base Transceiver Station/BTS) di sejumlah kawasan yang tidak tersentuh jaringan Internet itu.
Sejumlah wilayah yang masih terdapat blank spot, antara lain Desa Bukit Subur, Sidorejo, Giripurwa dan Kelurahan Sepan di Kecamatan Penajam, kemudian titik nir-internet masih ada di Kecamatan Babulu, yaitu di Desa Rintik, Gunung Makmur, Sumber Sari, dan Labangka Barat.
Berikutnya di Kecamatan Sepaku juga masih terdapat satu lokasi tidak terjangkau internet, yakni Desa Bumi Harapan dan Kelurahan Mentawir.
Pemerintah pusat diharapkan memberikan dukungan agar blank spot tidak ada lagi, sehingga akses internet untuk kemajuan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat semakin meningkat.
Ia mengatakan sarana dan prasarana telekomunikasi sangat penting untuk perkembangan sekaligus kemajuan masyarakat, karena keberadaan akses internet bisa membuat mengetahui informasi dari luar yang berguna dalam pembangunan.
“Kami berharap masyarakat bisa menikmati jaringan informasi, sehingga tidak tertinggal jauh dengan masyarakat di daerah lainnya,” tambahnya.
Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara sangat fokus menuntaskan pembangunan bidang komunikasi dan informatika di daerah yang dikenal dengan julukan Benuo Taka itu.
“Dinas Kominfo telah menjalin komunikasi dengan Kementerian Kominfo untuk memberikan layanan akses internet yang terbaik kepada masyarakat,” ucapnya.
Kementerian Kominfo diharapkan mendukung untuk membebaskan Kabupaten Penajam Paser Utara dari blank spot melalui Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI), kata Hartono Basuki. (ANT/MK)
Oleh : Nyaman Bagus Purwaniawan
Editor : Endang Sukarelawati