spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Arus Mudik Lebaran, Lonjakan Penumpang di Pelabuhan Melak Meningkat hingga 550 Orang Per Hari

KUTAI BARAT – Lonjakan penumpang speed boat dan Kapal Motor (KM) angkutan barang dan penumpang di dermaga Melak, Kabupaten Kutai Barat (Kubar) mulai terlihat.

Kepala UPTD Pelabuhan Melak, Jumadi mengatakan, lonjakan penumpang tersebut sudah terjadi sejak Rabu (3/4/2024) kemarin. Baik dari pelabuhan Melak maupun dari Long Bagun Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu) menuju Kota Samarinda.

“Kapal yang dari Mahulu itu, mereka juga singgah mengambil penumpang dan barang di Pelabuhan Melak. Jadi mulai kemarin kita sudah tiga kapal, dua dari Mahulu yang satunya dari pelabuhan Melak. Begitu juga dengan speed yang berangkat dari pelabuhan Melak ini sudah ada lonjakan,” kata Jumadi kepada Media Kaltim di Melak, Kamis (4/4/2024).

Menurut Jumadi, lonjakan penumpang menggunakan Kapal Motor dan speed boat dari Long Bagun dan Melak sudah lebih dari satu kali lipat dari hari-hari biasa. Yakni jika rata-rata penumpang berkisar 200 orang, memasuki arus mudik Lebaran ini lebih dari 500 orang.

“Kalau hari-hari biasa itu, berkisar 200 sampai 250 penumpang, itu sudah termasuk dengan Speed dan kapal dari Mahakam Ulu. Beda dengan sekarang kan, lonjakan penumpang sudah hampir 300 persen, kemarin aja sampai 559 orang,” ungkapnya.

Berkaitan hal ini, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan pihak terkait, baik dengan Dinas Perhubungan langsung, termasuk dengan para pemilik armada untuk menambah armada kapal yang berangkat setiap harinya. Terutama pada puncak arus mudik yang diperkirakan terjadi di H-2 hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah.

Untuk diketahui, kapal dari Pelabuhan Melak menuju Samarinda berangkat setiap hari sekitar pukul 18.30 Wita atau biasanya lebih cepat jika terjadi lonjakan penumpang seperti sekarang ini. Sementara speed boat berangkat pagi hari sekitar pukul 08.00 Wita.

Pewarta : Ichal
Editor : Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti