spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kecelakaan di Depan Kantor Dispopar, Pemotor Tabrak Gerobak Sampah

BONTANG – Terjadi kecelakaan di depan Kantor Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dispopar) Kota Bontang, di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Tanjung Laut, pada senin (15/1/2024) sekitar pukul 09.00 Wita.

Kronologis kecelakaan berawal dari pengendara sepeda motor Vario merah dengan nomor polisi KT 6961 RJ, melaju dari arah Lengkol menuju Simpang Tiga Gunung Sari.

Salah satu saksi, Rafly mengatakan, saat itu ada pengendara sepeda motor pengangkut sampah keluar dari gang, lalu mengambil di bahu jalan dengan kecepatan normal.

“Ini gerobak pengangkut sampah berjalan pelan saja, tetapi pengendara yang dari bawah ini membawa kendaraannya dengan kecepatan laju,” jelasnya.

Saat ingin melintas tepat di seberang kantor Dispopar, pengendara motor vario merah dengan kisaran umur 60 tahun itu melaju lalu menabrak pengendara gerobak sampah, hingga terseret sejauh tiga meter.

“Pokoknya darahnya sudah ada dimana-mana, mukanya hancur sebelah karena keseret di jalan, kakinya juga sudah tidak menyatu pas akan diangkat,” ucapnya.

Korban terjatuh dalam keadaan tertelungkup, kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Amalia oleh pengendara mobil yang sedang melintas.

BACA JUGA :  Seorang Remaja Nekat Bobol Toko Sembako di Loktuan

Sementara, pengendara pembawa gerobak sampah hanya mengalami luka ringan. Hingga saat ini, redaksi masih mengumpulkan informasi dari pihak kepolisian.

Penulis: Dwi S

Editor: Yusva Alam

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.