KUTAI BARAT – Di sela-sela waktu pengerjaan sasaran fisik dan nonfisik, anggota Satgas TMMD wilayah ke-119 Kodim 0912 Kubar, Kopda Ikhwan, membantu masyarakat dalam gotong royong bangun dapur di rumah warga yang terletak di Kampung Kelian pada Sabtu, (9/3/2024).
Dapur yang dibuat oleh Kopda Ikhwan bersama warga Kampung Kelian ini merupakan dapur milik Bapak Lingur yang pekerjaannya sehari-harinya sebagai staf adat Kampung Kelian.
Kopda Ikhwan mengatakan bahwa kegiatan gotong royong ini merupakan bentuk nyata kemanunggalan TNI dan Rakyat.
“Dengan membantu kesulitan warga seperti saat ini merupakan wujud kepedulian anggota Satgas TMMD kepada warga di Kampung Kelian,” jelasnya.
Lebih lanjut, gotong royong memperbaiki dapur seperti yang dilakukan saat ini, selain sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat, juga bertujuan untuk meringankan beban masyarakat dan sekaligus membangun keakraban serta kekeluargaan.
“Diharapkan dengan keberadaan Anggota Satgas TMMD wilayah ke-119 di tengah-tengah masyarakat Kampung Kelian dapat diterima dengan baik dan memberikan dampak positif,” pungkasnya.
Pewarta: Ichal
Editor: Agus S