spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Nakes Wajib Pahami Latar Belakang Pasien Lansia

SAMARINDA – Pelayanan pasien lanjut usia lansia di Kaltim akan dikondisikan menjadi lebih optimal. Dinas Kesehatan Kaltim terus menggelar pelatihan bagi tenaga kesehatan garda depan atau di Puskesmas untuk pelayanan pasiennya.

Salah satu persoalan yang kerap ditemui di puskesmas adalah durasi pemeriksaan dan Skrining pasien lansia yang dianggap terlalu lama.  “Memang masih menjadi kendala bersama. Tetapi segera kan diterapkan pola efektif sebagai solusinya,” Kepala Seksi Kesehatan Keluarga Dinkes Kaltim, Nurhasanah.

Ia tak menampik, pemeriksaan kerap membuat proses pengkajian menjadi lama. Tentu hal ini berpengaruh pada kenyamanan pasien lansia. “Secara usia mereka tak lagi bisa dimintai keterangan berlama-lama. Itulah mengapa layanan pasien lansia khusus di puskesmas, tidak menjadi pilihan utama pasien lansia,” tambahnya.

Kondisi yang juga wajib menjadi perhatian, bagaiman nakes merespons dalam memberikan pelayanan berdasarkan latar belakang asien lansia.

Di Kaltim, menurutnya, tak sedikit lansia yang masih aktif dan memiliki peran penting dalam mengambil keputusan. Baik sebagai salah satu pemilik perusahaan, atau peran penting dalam keputusan dalam keluarga.

Peran lansia saat ini masih termasuk vital juga dalam  lingkungan keluarga. Misalnya, sebagai pengasuh anak cucu). Atau memutuskan halpenting dalam rembug keluarga. Makanya banyak keputusan genting masyarakat Indonesia, termasuk di Kaltim, masih bergantung keputusan orang tua.

“Pelayanan nakes pada pasien ini tak bisa bertele-tele. Karena secara pengalaman, mereka yang lama bekerja disektor swasta, sangat akrab dengan pola profesional selalu terpola efektif. Inilah yang harus dipahami nakes,” tuturnya.

Ia juga menerangkan, kedepan akan ada proses pengkajian dan skrining yang akan dipersingkat berdasarkan srandard WHO. “Itulah yang sedang diupayakan. Konsep yang lebih efektif, singkat dan padat,” pungkasnya. (ADV/MK)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti