spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Wagub Kaltim Hadi Mulyadi Jadi Penjagal 23 Ekor Hewan Kurban

SAMARINDA – Masih dalam suasana Hari Raya IdulAdha, hari ini 12 Zulhijah 1442 H, alumni SMP Negeri 1 Samarinda (SPANSA 84) mengadakan penyembelihan hewan kurban yang dipimpin langsung Wakil Gubernur Kaltim Hadi Mulyadi, yang merupakan salah satu alumni sekolah tersebut. Pada Kamis (22/7/2021), penyembelihan bertempat di pemukiman penduduk Jalan AW Sjahranie.

Menurut Hadi Mulyadi, sampai dengan hari ke-3 Idul Adha, total hewan kurban yang disembelihnya berjumlah 23 ekor, baik sapi maupun kambing. Hari ini tepatnya pukul 11.00 Wita, Hadi menyembelih 3 ekor sapi dan 5 ekor kambing.

Hadi hadir dengan membawa 10 pisau -dari sekian banyak koleksinya yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia-mengaku sangat antusias menyembelih hewan kurban.

“Selain mendapat pahala, ini juga merupakan salah satu keahlian yang saya pelajari sejak tahun 2000. Saya  mempelajari teknik penyembelihan sendiri, karena saya suka belajar sendiri dan apa saja saya kerjakan,” katanya.

“Hobi-hobi saya yang lain seperti olah raga dan seni pun saya belajar sendiri, di keluarga hanya saya saja yang bisa jagal hewan kurban,” ungkap Hadi.

Sementara itu, Muhammad Faisal sebagai ketua panitia kurban mengatakan, hewan kurban yang disiapkan merupakan hasil kurban dari para alumni SMANSA angkatan 1984, yang mana daging kurban akan dibagikan bagi warga sekitar.
“Tentunya juga kepada para alumni yang berhak menerimanya dan para guru kami, sudah kedua tahun dilaksanakan dan InsyaAllah jadi tradisi,” ucap Kadis Kominfo Kaltim ini. (rls/red2)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti