spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Vaksinasi Lansia-Anak 6-11 Tahun di Kukar Diserbu Warga 

TENGGARONG – Kepolisian Daerah, Sistem Manunggal Administrasi Satu Atap (Samsat) dan Jasa Raharja Kaltim, menggelar vaksinasi massal di halaman kantor Samsat Kukar, Sabtu (22/1/2022) pagi.

Sebanyak 600 dosis vaksin pertama disiapkan, bagi anak usia 6-11 tahun dan warga lanjut usia (lansia).

Walau jumlah vaksin yang disediakan terbatas 300 dosis untuk masing-masing kelompok, antusiasme warga Kukar untuk divaksin sangat tinggi. Sejak pagi warga terus berdatangan hingga membuat petugas kelimpungan, melayani permintaan vaksin dari masyarakat.

Karo Rena Polda Kaltim, Kombes Pol Sambas Kurniawan, yang memantau pelaksanaan vaksinasi, mengatakan, jika antusiasme masyarakat Kukar yang datang diluar dugaan. Walau begitu, vaksinasi massal yang digelar serentak di 10 kabupate/kota di Kaltim berjalan lancar dan maksimal.

Dikatakan, selain mempercepat capaian vaksinasi bagi lansia, kegiatan ini juga bertujuan menambah cakupan vaksinasi anak untuk menunjang Pembelajaran Tatap Muka (PTM). Sambas menyebut ini merupakan langkah konkret pemerintah, dalam mencegah penyebaran Covid-19 pada orang tua, lansia dan anak-anak.

“Terutama anak-anak dan lansia sekarang menjadi target kita, supaya anak-anak bisa terbebas dan terhindar dari Covid-19,” ungkap perwira berpangkat melati tiga itu kepada mediakaltim.com.

Untuk memudahkan proses vaksinasi, panitia menyiapkan antar jemput bagi anak-anak sekolah ataupun lansia yang hendak divaksin.

Sementara, Kepala UPTD Samsat Kukar, Erna Polostin mengatakan, vaksinasi untuk anak 6-11 tahun dan lansia bisa saja dilaksanakan lagi, namun hal ini sangat bergantung pada stok vaksin yang dimiliki Polres Kukar yang tinggal 1.012 dosis.

Diakui Erna, semua pihak melakukan sosialisasi serentak melalui media sosial (medsos), undangan ke sekolah-sekolah hingga memberikan informasi kepada ketua RT bahwa Samsat Kukar menggelar vaksinasi massal.

“Alhamdulillah antusiasme masyarakat tinggi. Banyak sekali peminat vaksinnya, melebihi target yang kita siapkan,” jelas Erna.

Antusiasme mengikuti vaksinasi, diperlihatkan Erka, warga asal Kecamatan Tenggarong. Dikatakan, setelah dia dan istrinya divaksin secara lengkap, kini giliran anaknya mengikuti hal serupa, agar siap mengikuti PTM.

“Biar lebih siap saja kalau ada paparan virus dari teman-temannya,” kata Erka.

Sebagai orang tua, kini dia merasa lega dan tenang anaknya sudah divaksin, sebab dengan begitu bisa mengikuti kegiatan belajar mengajar di sekolah. (afi)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img