spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

September, Diskominfo Kembali Tambah 250 Titik Wifi Gratis di Bontang

BONTANG – Dalam waktu dekat, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Bontang bakal menambah pemasangan wifi gratis di 250 titik yang tersebar di 13 kelurahan yang ada di Kota Taman. Hal tersebut disampaikan Taufiqurrahman, Kabid Penyelenggaraan E-Government Diskominfo Bontang.

Pemasangan wifi ini, kata Taufiq, merupakan tahap pertama. Di tahap ini, dari 15 kelurahan di Bontang, dua di antaranya yakni Kelurahan Satimpo dan Kelurahan Belimbing tidak masuk dalam prioritas. Keduanya akan dimasukkan dalam tahap berikutnya. Rencananya, pemasangan ini akan dimulai pada September mendatang, atau saat APBD perubahan berjalan.

Kemudian, baru akan diluncurkan pada 12 Oktober mendatang, bertepatan dengan HUT Bontang. “Tim jaringan kami sudah memetakan wilayah-wilayah mana saja yang akan dipasangi wifi gratis,” ujar Taufiq, saat menjadi narasumber dalam program “Disinfektan” besutan Diskominfo Bontang yang tayang melalui youtube Radio Praja TV, Kamis (5/8/2021).

Taufiqurrahman, Kabid Penyelenggaraan E-Government Diskominfo Bontang (kanan). (tangkapan layar)

Adapun wilayah-wilayah yang menjadi titik prioritas pemasangan, di antaranya fasilitas publik, kawasan yang memiliki posyandu, poskamling, tempat pendidikan, memiliki banyak pedagang-pedagang kecil, hingga wilayah-wilayah yang dirasa perlu untuk diberikan fasilitas tersebut. Nantinya, 200 titik pemasangan akan diserahkan kepada pihak ketiga (Telkom), dan sisanya dikelola Diskominfo. “Tiap titik bisa menampung 20-25 pengguna dengan kecepatan 50 Mbps,” sebutnya.

Di tahun depan, Diskomifo menargetkan, pemasangan tahap berikutnya bisa menambah lagi 200-300 titik. Sehingga di 2022 mendatang, Bontang bisa memiliki 500 lebih titik wifi gratis yang tersebar di seluruh wilayah Kota Taman. Tentunya, hal ini sejalan dengan visi misi Basri-Najirah sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bontang. “Harapannya dengan adanya fasilitas wifi gratis ini, literasi digital masyarakat dapat meningkat. Sehingga bisa berdampak lebih luas terhadap masyarakat,” pungkasnya. (bms/adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img