spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

PKT Proaktif Salurkan 100 Paket Sembako untuk Masyarakat Bontang

BONTANG – Memperingati Hari Perhubungan Nasional 2021, PT Pupuk Kalimantan Timur (PKT) bekerjasama dengan Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II Bontang, berbagi 100 paket sembako bagi masyarakat. Penyaluran paket diserahkan secara simbolis oleh VP Humas PKT Tommy Johan Agusta, kepada Kepala KSOP Bontang Rushan Muhammad, pada Senin (6/9).

Diungkapkan Tommy, bantuan ini merupakan bagian dari program PKT Proaktif untuk masyarakat, sekaligus wujud sinergi dan kerjasama antara Perusahaan dengan KSOP Bontang. Apalagi kebutuhan pokok harian merupakan hal penting untuk dipenuhi, sehingga dengan saling bantu dan dukung antar berbagai pihak, dapat meringankan beban masyarakat di tengah pandemi Covid-19. “Kami harap dukungan paket sembako dari PKT bermanfaat bagi masyarakat, khususnya di sekitar KSOP Bontang,” kata Tommy.

Dirinya mengatakan PKT senantiasa berbuat bagi masyarakat, baik melalui program Perusahaan maupun kerjasama dengan berbagai pihak. PKT sebagai bagian dari masyarakat, tak hanya menyalurkan kepedulian berupa CSR dan program pemberdayaan saja, tapi juga kontribusi lain melalui sinergi aktif bersama seluruh komponen.

Salah satunya adalah penanggulangan dampak pandemi, PKT terus berupaya maksimal memberi perhatian dengan beragam bantuan yang menyasar masyarakat maupun pihak terkait lainnya secara merata dan tepat sasaran. “Kerjasama dan saling dukung dengan pemerintah maupun stakeholders menjadi komitmen PKT untuk terus berbuat bagi masyarakat, utamanya di masa pandemi sekarang ini,” tambah Tommy.

Kepala KSOP Bontang Rushan Muhammad, mengatakan momentum peringatan Hari Perhubungan Nasional tahun ini sekaligus representasi wujud bakti KSOP, dengan saling berbagi kepedulian kepada masyarakat. Paket bantuan akan disalurkan bagi masyarakat membutuhkan yang bermukim di sekitar Kantor KSOP Bontang, sesuai data yang telah diverifikasi tim di lapangan. “Kami ucapkan terima kasih atas sinergi dan kerjasama PKT melalui paket bantuan sembako bagi warga pada peringatan Hari Perhubungan Nasional tahun ini,” kata Rushan. (*/nav)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img