spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Persiapan PTM dan Lomba Sekolah Sehat Nasional, Ratusan Pelajar SMPN 5 Divaksin

BONTANG – Vaksinasi Covid-19 dosis pertama untuk pelajar Bontang kembali dilaksanakan, Rabu (15/9/2021). Kali ini, vaksinasi yang dilaksanakan bekerja sama dengan Polres Bontang itu menyasar 615 pelajar SMP Negeri 5 Bontang, Provinsi Kalimantan Timur.

Sukarsih, Kepala SMPN 5 Bontang mengatakan, penyuntikan vaksin untuk anak didiknya itu dilaksanakan dalam rangka menyiapkan diri untuk pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas. Sejauh ini, kata Sukarsih, pihak sekolah belum berani menyelenggarakan PTM karena anak didiknya belum disuntik vaksin.

“Kami belum berani (PTM) karena wilayah di sekeliling kami juga masih zona merah. Nanti setelah anak-anak kami disuntik vaksin dua kali, baru kami berani melaksanakan PTM,” ungkap Sukarsih.

Untuk menghindari penumpukan, sekolah tampak membagi waktu vaksinasi. Pagi hari diawali dengan kelas IX, menyusul kelas VIII, dan terakhir kelas VII. Selain disuntik vaksin, kata Sukarsih, kedatangan peserta didik ke sekolah juga sekaligus dirangkai dengan sosialisasi terkait penerapan protokol kesehatan (prokes) di sekolah. Seperti harus selalu memakai masker, menjaga jarak dengan cara berjalan melalui jalur yang telah diberi tanda, hingga membiasakan cuci tangan sebelum masuk ke sekolah.

Sukarsih melanjutkan, selain sebagai tahapan menggelar PTM terbatas, vaksinasi ini juga sekaligus sebagai persiapan SMPN 5 dalam mengikuti Lomba Sekolah Sehat kategori kinerja terbaik (Best Performance) tingkat nasional di 2021. Di mana setelah divaksinnya seluruh pendidik dan peserta didik, bisa menjadi nilai lebih bagi tim penilai.

Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bontang, Bahauddin yang ikut memantau jalannya vaksinasi, menyambut baik kegiatan tersebut. Saat ini, kata dia, cakupan vaksinasi pelajar atau remaja di Bontang sudah mencapai di angka 30%. Cakupan tersebut, saat ini tertinggi di Kaltim. Dengan masifnya pelajar yang divaksin, diharapkan PTM bisa segera dilaksanakan. “Semakin cepat semakin bagus. Karena saat ini banyak sudah anak-anak yang jenuh belajar di rumah. Tinggal disiapkan sarana prokesnya,” tandas Bahauddin.

Sebagai informasi, pelaksanaan vaksinasi pelajar kali ini juga turut dipantau Wali Kota Bontang, Basri Rase yang juga sebagai Ketua Satgas Covid-19 Bontang. Selain itu juga dihadiri perwakilan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Bontang. (bms)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img