spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

MTQ Tingkat Kecamatan Digelar Mulai Februari

BONTANG – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) 2022 siap digelar maraton dalam waktu dekat. Mulai pekan kedua Februari hingga akhir Maret, Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Bontang harus menyiapkan sejumlah agenda MTQ mulai tingkat kecamatan, kota, hingga provinsi.

“Tentu harapannnya selain bisa sukses pelaksanaan, juga suskses syiar kepada masyarakat,” kata Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Bontang, Muh Izzat Solihin belum lama ini.

Pria yang juga pengurus LPTQ Bontang itu menjabarkan, pelaksanaan MTQ di Kecamatan Bontang Barat dijadwalkan pekan kedua Februari, disusul pekan ketiga di Kecamatan Bontang Utara, dan pekan keempat di Kecamatan Bontang Selatan.

Pada awal atau pertengahan Maret, dilanjutkan pelaksanaan MTQ tingkat kota. Akhir Maret, pelaksanaan MTQ tingkat provinsi di Samarinda yang merupakan tuan rumah tahun ini. “Tentu venue lomba bakal terus disiapkan, pembinaan kita tingkatkan, dan pelaksanaannya bisa berjalan sesuai prokes (protokol kesehatan),” pintanya.

Sementara, Ketua Harian LPTQ Bontang, Aji Erlynawati menambahkan, Pemkot siap mendukung pelaksanaan MTQ bisa sukses tahun ini. Bahkan pihaknya menargetkan Bontang bisa meraih juara umum tingkat provinsi. “Sebenarnya bertahan di posisi dua saja sudah bagus. Tetapi tentu kita (Bontang) ingin bisa meraih yang terbaik,” paparnya.

Dengan sejumlah pengalaman dan pembinaan intens yang dilakukan, pihaknya optimistis bisa merebut gelar juara umum itu dari Kutai Kartanegara (Kukar). Salah satu strategi yang bakal dilakukan untuk menjaring bakat-bakat terbaik, yakni dengan menyelenggarakan MTQ di tingkat pelajar Bontang.

Namun program itu baru bisa terlaksana dengan APBD perubahan mendatang. “Ini sejalan dengan program Pak Wali Kota menjadikan Bontang sebagai Kota Tahfiz,” pungkasnya. (bms)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img