spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Lantik Pejabat di Pemkot Bontang, Wali Kota: Harus Ada Inovasi di Tempat Baru

BONTANG – Pelantikan pejabat pimpinan tinggi pratama dan pejabat administrator dilaksanakan di Pendopo Rumah Jabatan Wali Kota Bontang, Selasa (9/5/2023).

Dalam hal ini, Wali Kota Bontang, Basri Rase, berpesan bahwa jabatan-jabatan ini diberikan sudah sesuai dengan pantauan selama berada di jabatan sebelumnya.

“Para pejabat harus mensyukuri jabatan yang didapatkan. Saya harap tidak ada lagi yang protes karena dipindah-pindah,” jelasnya.

Sebelumnya, Basri sering mendengar keluhan terkait pejabat yang dipindah-pindah. Hal tersebut dilakukan karena melihat kemampuan dari perorangan tersebut.

Sehingga, jika dianggap bagus dalam suatu bidang, maka akan ditempatkan di tempat yang seharusnya agar dapat melaksanakan serta membantu pemerintah dalam mengerjakan proyek-proyek pemerintah dengan cepat.

“Sebelum memberikan jabatan baru, kami tentu melihat track record sebelumnya, jadi tentu bukan kami pindah secara asal-asalan,” lanjutnya.

Basri berharap tidak ada keluhan terkait jabatan baru yang diberikan. Menurutnya, dengan melakukan ini diharapkan para pejabat dapat memiliki inovasi terbaru terhadap tempat dan jabatan baru yang telah ditentukan. (sya)

BACA JUGA :  DPRD Bontang Obok-obok THM, di Prakla Masih Ada yang Layani Tamu
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img