spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kematian Covid-19 Melonjak di Kutim, Terus Terapkan Prokes

SAMARINDA–  Perkembangan kasus penularan Covid-19 di Kaltim berlangsung dinamis. Hingga Minggu (24/10/2021) siang, Balikpapan yang sehari sebelumnya masuk zona merah kini kembali oranye. Sementara kasus kematian pasien yang sehari sebelumnya (Sabtu) nihil, 24 jam kemudian naik menjadi 4 kasus.

Mengutip keterangan resmi Dinas Kesehatan Kaltim, kasus kematian tertinggi terjadi di Kutai Timur (Kutim) yakni sebanyak 3 kasus, kemudian satu kasus lain di Kutai Barat. Sedangkan jumlah kasus harian yang dilaporkan ke Satgas Covid-19 sebanyak 23 kasus.

Kutai Barat tercatat sebagai daerah dengan penambahan kasus baru terbanyak yakni 7 kasus. Disusul kemudian Samarinda 5 kasus baru, Balikpapan 3 kasus, Kutim dan Berau masing-masing 2 kasus. Adapun 1 kasus baru terjadi di Kukar, Mahulu, Paser, dan Bontang.

Seiring dengan tren penurunan kasus yang terjadi di Indonesia, jumlah pasien sembuh di Kaltim juga lebih tinggi dibanding kasus baru yakni 37 orang.

Untuk vaksinasi, dari target 2.874.401 orang, sebanyak 1.588.863 (55,28%) sudah menjalani vaksinasi dosis pertama sedangkan dosis kedua sejumlah 994.491 (34,6%).

Secara umum, dari 10 kabupaten/kota yang ada di Kaltim, hanya Paser dan Penajam Paser Utara yang vaksinasi dosis pertamanya di bawah yang diharuskan pemerintah yakni 40%. “Vaksinasi dosis pertama di Paser sebanyak 37 persen, dan 38,4 persen di PPU,” kata juru bicara gugus tugas Penangan Covid-19 Kaltim Andi Muhammad Ishak. (prs)

16.4k Pengikut
Mengikuti