spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Bocah Tenggelam di Kolam Gerbang Unmul, Sempat  Diusir Sekuriti Kampus

SAMARINDA– Seorang anak dilaporkan tenggelam di kolam gerbang Universitas Mulawarman (Unmul), Samarinda, Sabtu (26/9/2020) sore. Korban yang belum diketahui identitasnya tersebut, tenggelam saat berenang bersama beberapa temannya.

Melansir keterangan Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kelas A Balikpapan Melkianus Kotta melalui Kasi Ops dan Siaga Octavianto disebutkan, sejak kedapatan berenang di tempat kejadian, beberapa sekuriti Unmul sudah menegur mereka agar segera keluar dari lingkungan kampus.

Peringatan tersebut ternyata tak dituruti korban dan teman-temannya. Sampai akhirnya datang tim sekuriti lain sekitar pukul 15.00 Wita. Diduga saat dibubarkan ini, korban sudah hilang hingga membuat panik teman-teman korban. Mereka terus bertahan melakukan pencarian, tanpa berani melapor pada pihak keamanan.

“Teman-teman korban membubarkan diri kemudian melapor ke orang tua korban,” ungkap Octavianto. Sekitar pukul 17.30 Wita, orang tua korban melaporkan apa yang dialami anaknya ke pihak sekuriti kampus. Informasi ini ditindaklanjuti dengan pencarian korban.

Hampir satu jam mencari, seorang warga dan mahasiswa akhirnya menemukan korban dalam kondisi sudah meninggal dunia, hal ini dikuatkan visum yang dilakukan Rumah Sakit Umum Abdul Wahab Syahranie. (kk/red2)

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.

62.1k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img