spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Bhabinkamtibmas Desa Bunga Putih Berikan Bantuan ke Warga  Isoman

BONTANG – Bripka Abdi Utama, Bhabinkamtibmas Desa Bunga Putih, Kecamatan Marangkayu, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), bersama Babinsa dan aparat desa setempat, menyerahkan bantuan sembako kepada beberapa warga yang sedang menjalani isolasi mandiri (isoman), Senin (5/7/2021).

Kapolres Bontang AKBP Hanifa Martunas Siringoringo melalui Kasubbag Humas AKP Suyono mengatakan, penyerahan sembako diberikan bagi 5 warga yang tinggal di RT 01, 02, 06, dan 08. Kelimanya terpapar karena

melakukan kontak erat dengan warga lain yang terkonfirmasi positif terpapar Corona. Sesuai protokol Covid-19, Babinsa dan Bhabinkamtibmas setempat  langsung melakukan penelusuran (tracing). “Kami mengimbau kepada warga yang terkonfirmasi positif atau melakukan kontak erat, untuk segera melapor ke Bhabinkamtibmas, Babinsa, atau satgas Covid-19 setempat,” pintanya.

Tak lupa bagi warga yang sehat,  Suyono meminta untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan melalui 5M. Apalagi saat ini, kasus Covid-19 terus meroket setiap harinya. “Tetap taati anjuran pemerintah. Jika tidak ada keperluan mendesak, disarankan di rumah saja,” imbaunya. (hms)

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.