MAHAKAM ULU – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Mahakam Ulu (Mahulu) telah melakukan rekrutmen bagi petugas Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) untuk menyukseskan Pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak Tahun 2024 ini.
Rekrutmen dilakukan setelah Launching tahapan Pemilu oleh KPU Mahulu pada akhir pekan lalu di Tribun Ujoh Bilang Kampung Ujoh Bilang Kecamatan Long Bagun Kabupaten Mahakam Ulu.
Persiapan yang dilakukan oleh Bawaslu Mahakam Ulu di antaranya pengawasan Pilkada 2024 di setiap Kecamatan terutama merekrut anggota Panitia Pengawasan Kecamatan (Panwascam).
Hal tersebut disampaikan Ketua Bawaslu Mahulu Saaludin kepada MediaKaltim melalui WhatsaP, Senin (6/5/2024) malam, pukul 20.53 Wita.
Ketua Bawaslu Mahulu Saaludin yang kerap disapa Saal itu menjelaskan, saat ini mereka melakukan perekrutan kembali kepada beberapa calon anggota Panwascam di 3 Kecamatan yang ada di Mahulu. Pasalnya, dari anggota Panwascam yang sudah direkrut saat Pemilu Legislatif 2024 lalu ternyata terdapat kekurangan anggota 6 orang.
Hal ini diketahui saat melakukan evaluasi setelah Pemilu 2024 lalu selesai dilakukan.
“Makanya sejak 5 Mei lalu kami sudah umumkan merekrut anggota baru. Di Kecamatan Long Apari kekurangan 3 anggota Panwascam, Kecamatan Long Bagun 2 orang dan di Kecamatan Long Hubung kurang 1 orang,” ujarnya.
Sementara Panwascam di Kecamatan Long Pahangai dan Kecamatan Laham anggotanya masih terpenuhi alias komplit. Selain itu, Bawaslu Mahulu saat ini juga sudah membentuk badan Ad Hoc untuk rekrutmen Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
“Kami sudah mempersiapkan personalia nanti untuk PKD (Pengawas Perangkat Desa) dan pengawas di TPS (Tempat Pemungutan Suara),” sebut Saal.
Persiapan-persiapan tersebut dilakukan pihaknya untuk mengiringi tahapan Pilkada yang sudah berlaku dalam pesta demokrasi kedua di tahun ini.
Sebelum 2 Juni, lanjut dia, badan Ad Hoc di Mahulu sudah terbentuk sampai ke tingkat desa. Kemudian, pada 7 Juni mendatang sudah masuk tahap verifikasi faktual atau perseorangan.
“Kalau kurang dari dua kali kebutuhan maka akan diperpanjang pendaftaran sampai 11 Juli 2024 mendatang,” kata Saaludin.
Pewarta: Ichal
Editor : Nicha R