spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Andi Harun Serukan Dukungan untuk Rudy-Seno di Pilgub Kaltim 2024

SAMARINDA – Juru Kampanye pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur nomor urut 2, Rudy Mas’ud dan Seno Aji, Andi Harun, menyerukan semangat kebersamaan kepada masyarakat dalam acara kampanye akbar di Stadion GOR Kadrie Oening Sempaja, Samarinda.

Dalam orasinya, Andi Harun, yang juga merupakan Calon Wali Kota Samarinda, menekankan pentingnya keterlibatan seluruh elemen masyarakat untuk memenangkan pasangan Rudy-Seno.

“Kalau seluruh kekayaan alam Kalimantan Timur dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kepentingan rakyat, kita bisa membangun infrastruktur, meningkatkan kualitas pendidikan, sektor kesehatan, dan berbagai sektor lainnya,” ujarnya.

Ia juga mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam Pemilu mendatang. “Mudah-mudahan dengan ikhtiar kita semua pada tanggal 27 nanti, kita bisa bersama-sama mencoblos paslon nomor 2. Ajak keluarga, tetangga, dan semuanya untuk hadir di TPS,” tambahnya dengan penuh semangat.

Selain itu, Andi Harun menegaskan bahwa kemenangan pasangan Rudy Mas’ud dan Seno Aji bukan hanya untuk kepentingan elit politik, tetapi menjadi harapan seluruh masyarakat Kalimantan Timur. “Paslon nomor 2 ini adalah paslon rakyat Kalimantan Timur. Semua elemen, mulai dari ibu-ibu, bapak-bapak, hingga anak muda, menginginkan perubahan ke arah yang lebih baik,” tegasnya.

Acara kampanye ini juga dimeriahkan oleh kehadiran relawan dan warga yang sangat antusias. Salah satu peserta, Ibu Ida Kitriani, menyampaikan dukungannya. “Saya percaya pasangan ini mampu membawa Kalimantan Timur menjadi lebih sejahtera,” katanya.

Andi Harun menutup acara dengan mengingatkan pentingnya menjaga kedamaian selama Pemilu. “Mari kita sukseskan Pemilu ini dengan damai dan tertib. Jangan lupa, masa depan Kalimantan Timur ada di tangan kita semua,” pungkasnya.

Diketahui, Pemilu Gubernur Kalimantan Timur akan digelar pada 27 November 2024. (Han)

Penulis: Hanafi
Editor: Nicha

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti